Kisah Izrail Yang Di Pilih Allah Sebagai Malaikat Maut - Dunia Freak -->

Kisah Izrail Yang Di Pilih Allah Sebagai Malaikat Maut

Ilustrasi

Enak - O - Masing masing malaikat pasti memiliki tugas yang Allah swt perintahkan kepada mereka salah satunya ialah Izrail. Malaikat Izrail adalah malaikat yang di tugaskan oleh Allah swt untuk mencabut nyawa manusia dan makhluk lainnya. Setiap hari, setiap saat dan setiap waktu Izrail terus bekerja menjalankan tugasnya mencabuti nyawa nyawa manusia yang ada di muka bumi ini.

Lalu, apakah kamu tahu alasan mengapa Allah swt memilih Izrail sebagai malaikat Pencabut Nyawa?
Di kutip dari kisah sebelum penciptaan Adam yang tertulis didalam salah satu buku yang pernah saya baca untuk penjelasan no 1.
Dan untuk penjelasan no. 2 saya mendapatkan atau bersumber dari internet.

Note : Baca sampai habis artikel ini agar tidak ada kesalah pahaman. Dan jika terdapat penyusunan kata yang salah, saya mohon maaf.

1. Kisah kenapa harus Izrail Yang mendapat perintah mencabut nyawa manusia. 

Pada saat Allah swt hendak menciptakan Manusia pertama yakni Nabi Adam as, Allah memerintahkan Malaikat Jibril untuk turun kebumi dan mengambil sedikit bagiannya yaitu tanah. Jibril pun turun ke bumi dan meminta izin agar dia dapat mengambil sedikit tanah dari bumi sebagai bahan penciptaan manusia pertama. Namun, ternyata bumi saat itu menolak, ia tak mengizinkan Jibril untuk mengambil sedikit bagiannya, karna ia takut dari bagiannya itu tercipta makhluk baru bernama manusia yang suatu saat nanti akan ada yang membangkang kepada Allah, dan menjadi penghuni api neraka.

Ilustrasi

Jibril pun kembali kehadapan Allah tanpa membawa sedikit tanahpun dan melaporkan tentang apa terjadi pada saat itu.
Selanjutnya, Allah memerintahkan Malaikat Israfil untuk turun kebumi dan mengambil sedikit tanah. Setelah menjalankan tugas yang Allah perintahkan, ternyata israfil juga gagal membujuk bumi agar memberikan sedikit bagiannya itu.

Kemudian kali ini Allah memerintahkan Malaikat Izrail untuk turun kebumi dan mengambil sedikit tanah. pada saat Izrail ingin menjalankan tugasnya, Allah memerintahkan Izrail untuk mendesak bumi agar ia memberikan tanahnya, dan jika seandainya ia masih menolak, katakan saja bahwa ini adalah perintah dari Allah yang harus di laksanakan dan dituruti.

Sesampai di bumi, Izrail menjelaskan tentang perintah Allah yang harus dilaksanakan. Akhirnya bumi dengan berat hati mengizinkan Izrail mengambil sedikit tanahnya.

Patung adam pun dibentuk dan di proses, hingga setelah patung Adam yang terbuat dari tanah itu selesai, sampailah pada saatnya memasukan Ruh atau Nyawa kedalamnya. Allah pun memerintahkan Ruh untuk masuk ke dalam patung Adam itu. Pada saat Ruh melihat Sosok patung manusia pertama (Adam) yang terbuat dari tanah itu, sebenarnya ruh tidak ingin masuk kedalamnya karna menurutnya penampilan manusia buruk karna hanya tercipta dari tanah. Kemudian Ruh berkeliling dan beralasan ingin melihat lihat dulu sebelum memasukinya. Pada saat Ruh terus berputar putar mengitari patung adam dalam waktu yang sangat lama, melihat hal itu, dan karna Allah maha mengetahui apa yang ada di hati makhluknya, Allah pun memerintahkan Izrail untuk menangkap dan memasukkan ruh tersebut dengan paksa ke dalam patung adam. Sehingga hiduplah nabi Adam dan menjadi sosok makhluk yang indah dan disaksikan oleh seluruh malaikat pada saat itu.

Karna yang berhasil membujuk Tanah dan memasukan roh kedalam manusia pertama adalah Izrail, itulah mengapa Allah memerintahkan Izrail yang akan mencabut nyawa seluruh manusia di generasi selanjutnya.

Sumber : https://m.tribunnews.com/amp/ramadan/2017/06/15/mengapa-izrail-ditunjuk-ditunjuk-allah-menjadi-malaikat-pencabut-nyawa-ini-kisahnya

Sementara itu ada juga kisah lain yang menceritakan alasan kenapa Izrail yang mendapat tugas mencabut nyawa.

2. Kisah kenapa harus Izrail Yang mendapat perintah mencabut nyawa seluruh makhluk. 

Didalam kitab Daqoiqul Akhbar, pada bab 4 Berjudul Penjelasan Tentang Penciptaan Malaikat Maut. Yang di tulis oleh Imam Abdur Rohim bin Ahmad Al-Qodli.

Menjelaskan bahwa :

Ketika Allah SWT menciptakan makhluk yang diberinama "Maut (kematian)", makhluk itu ditutupi oleh hijab-hijab (penutup) tanpa ada siapapun malaikat yang mengetahui bentuk, wujud, dan keadaannya.

Ilustrasi 

Maut (kematian) adalah makhluk Allah SWT yang di ciptakan supaya semua makhluk yang bernyawa pasti akan merasakan mati. Karna yang tidak akan merasakan mati hanya 1 yaitu Allah swt tuhan yang menciptakan segalanya dan tidak ada yang setara dengan-Nya.

Lalu Allah SWT menghendaki Makaikat Izroil untuk mendapatkan kuasa penuh terhadap makhluk yang bernama Maut. Malaikat Izroil pun bertanya kepada Allah SWT, "Wahai Tuhanku, apa itu Maut (kematian) ?".

Kemudian, Allah SWT memerintah hijab (penutup yang masih mengekang makhluk yang bernama Maut) untuk terbuka sehingga Malaikat Izroil melihatnya

Setelah itu, Allah SWT berkata kepada para malaikat, "Berdiam dirilah kalian dan lihatlah Maut (kematian) ini". Semua malaikat pun terhenti karena perintah-Nya.

Allah SWT berkata kepada makhluk yang bernama Maut (kematian) itu,"Terbanglah di atas mereka (para malaikat), kepakkan semua sayap, dan bukalah semua matamu!".

Ketika makhluk yang bernama Maut (kematian) itu terbang, para malaikat melihatnya, maka para malaikat itu, tersungkur pingsan selama 1.000 tahun karena saking menyeramkannya wujud makhluk bernama maut.

Setelah para malaikat sadar, mereka berkata, "Wahai Tuhan kami, apakah Engkau menciptakan makhluk yang lebih besar daripada ini ?".

Allah SWT menjawab, "Aku yang menciptakannya, Aku lebih besar (Maha Agung) darinya. Dan setiap makhluk akan merasakannya (maut atau kematian)".

Allah SWT berkata, "Wahai Izroil, genggamlah dia, Aku telah menguasakannya kepadamu".

Mendengar firman Allah itu, Malaikat Izroil pun bertanya kepada Allah SWT, "Wahai Tuhanku, dengan kekuatan apa aku akan menggenggamnya ? sesungguhnya dia lebih besar dariku".

Kemudian, Allah memberi Malaikat Izroil kekuatan agar dia mampu menggenggam Maut dengan tangannya, kemudian dia menggenggam Maut (kematian) maka Maut pun menjadi tenang dan jinak di tangan Malaikat Izroil.

Lalu, Maut (kematian) memohon kepada Allah SWT, "Wahai Tuhanku, izinkanlah aku sehingga aku menyeru di atas langit sekali saja ?".

Allah SWT pun memberinya izin, lalu dia menyeru dengan suara yang lantang, "Aku adalah Maut (kematian) yang mimisahkan di antara setiap kekasih. Aku adalah Maut (kematian) yang memisahkan antara suami dan istri. Aku adalah Maut (kematian) yang memisahkan antara anak-anak perempuan dan ibu-ibunya. Aku adalah Maut (kematian) yang memisahkan antara saudara laki-laki dan saudara-saudara perempuannya. Aku adalah Maut (kematian) yang merusak rumah dan bangunan. Aku adalah Maut (kematian) yang meramaikan kubur. Aku adalah Maut (kematian) yang mana aku mencari dan menemukan kalian walaupun kalian ada di dalam gedung besi yang terkunci, tiada makhluk yang tersisa kecuali mereka akan merasakanku".

Sumber :
https://www.pelangiblog.com/2019/04/kisah-malaikat-izroil-mendapat-tugas.html

Jika sekiranya artikel ini bermanfaat, Silahkan share artikel ini keteman teman kamu agar mereka juga tau apa yang kamu tau. Kunjungi terus website ini agar tidak ketinggalan informasi unik lainnya.
Trimakasih

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

loading...

Iklan Bawah Artikel