11 Aplikasi Keren Yang Bikin Hp Kamu Kelihatan Canggih - Dunia Freak -->

11 Aplikasi Keren Yang Bikin Hp Kamu Kelihatan Canggih



Di setiap smartphone pasti berisi berbagai macam aplikasi, baik itu aplikasi bawaan ataupun aplikasi yang di unduh terlebih dahulu. Aplikasi aplikasi ini memiliki fitur dan kegunaan masing masing sesuai kemampuannya. Dan tahukah kamu bahwa, ada beberapa aplikasi gratis di Playstore yang memiliki fungsi kreen dan dapat membuat smartphone kamu kelihatan sangat canggih sekali!
Penasaran aplikasi apa saja itu?
Simak di bawah ini

1. Eva facial mous

Eva facial mouse adalah sebuah aplikasi android gratis yang bisa membuat smartphone kamu terlihat sangat sangat canggih. Aplikasi ini mampu membuat smartphone kamu bisa kamu kendalikan hanya menggunakan gerakan mata saja tanpa harus menyentuh layarnya. 

Seperti komputer, kamu akan di berikan sebuah panah (kursor) pada layar untuk membuka berbagai macam aplikasi, yang berbedanya adalah, pada komputer panah itu hanya dapat di gerakan menggunakan mouse, sedangkan di aplikasi ini, kamu dapat menggerakkan tanda panah itu hanya menggunakan gerakan mata saja, jadi kamu dapat membuka berbagai macam aplikasi kemudian memainkanya hanya dengan pandangan mata. Masih kurang paham seperti apa kecanggihannya? Silahkan download dan coba.

2. Google​ asisten

Dari namanya saja, saya rasa kamu mungkin sudah mampu menebak kegunaan aplikasi ini. Aplikasi di ciptakan oleh Google yang bisa digunakan seperti asisten pribadi pengguna. Kamu bisa memerintahkan Google asisten kamu untuk melakukan apa saja. Mulai dari pantun, menyanyi, puisi, gombal dan masih banyak lagi. Tak hanya itu, kamu juga bisa menyuruh asisten digital ini untuk membuka aplikasi smartphone kamu secara otomatis, seperti youtube, google, Facebook, Whatsapp dan Game sekalipun.

3. Alarm siul

Aplikasi selanjutnya adalah alarm siul. Aplikasi ini sangat berguna untuk kamu yang paling sering kelupaan saat menaruh smartphone. Mungkin salah satu solusi untuk menemukannya adalah dengan meminjam smartphone teman kamu kemudian menelepon smartphone kamu agar berbunyi dan mudah ditemukan.

Tapi dengan adanya aplikasi ini kamu tak perlu lagi gunakan metode teleponan. Karena dengan mengaktifkan fitur pada aplikasi, smartphone kamu akan berbunyi dengan kuat hanya dengan bersiul. Saat kamu bersiul, smartphone kamu akan mendeteksi suara siulan itu sebagai perintah, kemudahan smartphone kamu akan berbunyi dengan sendirinya.
Buat kamu yang gak bisa bersiul, bisa juga gunakan peluit, atau bisa gunakan versi lain yaitu "Alarm tepuk tangan".

4. Muslim pro

Aplikasi ini rekomendasi buat umat islam khususnya di Indonesia. Selain menyediakan al Qur'an digital, tasbih digital, kumpulan doa doa, dll. Aplikasi ini juga menyediakan alarm berupa audio suara adzan yang akan otomatis berkumandang ketika waktu sholat di lokasimu telah sampai. Dengan aplikasi ini, saya rasa dapat meningkatkan keimanan pengguna dan pastinya tidak akan terlewat / terlupa saat waktu sholat sudah masuk.

5. Hantu (prank) 

Selanjutnya aplikasi hantu, aplikasi ini bisa bikin kamu jadi Paranormal dadakan. Buat kamu yang tertarik dengan hal hal mistis dan ingin mengerjai temenmu, kamu bisa gunakan aplikasi ini, aplikasi ini dapat menunjukkan lokasi keberadaan makhluk halus melalui radar, kemudian jika posisi hantu tersebut dekat dengan mu, kamu bisa melihatnya menggunakan kamera hantu yang telah disediakan.
Tapi ingat ya. Kalau aplikasi ini gak asli, alias bohongan jadi jangan di anggap serius apalagi bikin heboh tetangga.

6. Remote tv

Saat asik asik nonton tv, tiba tiba adik atau kakak datang ngerampas remote tv. Mau gak mau, rela gak rela, kamu terpaksa mengalah. Tapi Tenang, dengan aplikasi remote tv, kamu juga bisa mengakses tv kamu hanya menggunakan smartphone saja. Sama seperti remote pada umumnya, kamu bisa merubah siaran, mengatur volume dan bahkan mematikan tv pun bisa dilakukan. Aplikasi ini hanya berfungsi untuk smartphone dengan versi android 6 (marshmallow) keatas. Untuk pengguna xiomi, biasanya aplikasi remote ini langsung tersedia.

7. Super kamera zoom

Kemarin pernah heboh tentang smartphone keluaran baru yang kameranya bisa di zoom berkali-kali seperti halnya teropong. Ternyata smartphone biasa juga bisa lho!!. 
Dengan aplikasi Super kamera Zoom, kamu bisa zoom kamera kamu hingga ratusan kali dan pastinya bisa digunakan untuk melihat benda yang jaraknya sangat jauh hanya dengan kamera kamu layaknya sebuah teropong / teleskop. Hanya saja, semakin kamu zoom maka kualitas juga akan semakin menurun.

8. Photomath

Kalau aplikasi yang satu ini saya rasa sangat cocok untuk pelajar. Soalnya, dengan aplikasi ini kamu mampu menyelesaikan tugas sekolah khususnya pelajaran MTK hanya dengan beberapa menit saja dan pastinya tanpa susah susah berpikir. Hanya dengan mengarahkan soal MTK kamu ke kolom yang di sediakan oleh aplikasi, dengan otomatis aplikasi tersebut akan berproses untuk mencari jawabannya. 

Tapi, perlu diingat bahwa aplikasi ini tidak semuanya bisa memberikan jawaban yang benar, kamu sebagai pelajar hendaknya juga harus belajar terlebih dahulu, agar bisa mengkoreksi hasil jawaban aplikasi ini, apakah benar atau tidak.

9. Solar battery fast charge (Prank) 

Nah, ini adalah aplikasi yang sangat sangat gokil abis menurut saya. Dengan aplikasi ini kamu bisa mencharge uang batrai smartphone kamu hanya dengan menggunakan cahaya matahari, dan pastinya tanpa listrik. 

Dengan mengaktifkan fitur aplikasi ini, kemudian kamu harus mengarahkan layar smartphone kamu ke cahaya, maka dengan otomatis batrai smartphone kamu terlihat seperti sedang di isi. Dan perlu di ketahui lagi  bahwa aplikasi ini tidak nyata atau bisa dikatakan sebagai bohongan. Aplikasi ini cuma untuk ngerjain teman kamu agar mereka mengira smartphone kamu benar-benar canggih.

10. Layar listrik (prank) 

Layar listrik adalah sebuah aplikasi launcher yang menyediakan efek listrik ketika layar smartphone kamu disentuh. Aplikasi ini menurut saya berguna untuk kamu yang punya adik kecil doyan main hp. Dengan aplikasi ini, ketika dia menyentuh layar hp kamu, maka akan menimbulkan efek seperti listrik dan tentunya dapat membuatnya takut untuk memainkan smartphone kamu lagi.

11. Reverse

Terakhir, adalah aplikasi video yang bisa menciptakan sebuah video biasa menjadi unik. Aplikasi ini dapat memplay / memutar video kamu dari belakang. Jadi seandainya di dalam ada adegan terjatuh, maka di aplikasi ini akan terlihat seperti orang yang sedang bangkit dari bawah. Aplikasi ini hampir sama dengan fitur bumerang yang ada di instagram. Hanya saja ini lebih unik dan durasinya bisa di atur sendiri. Dengan aplikasi ini, kamu juga bisa menciptakan berbagai macam video sulap menurut saya.

Itulah 11 aplikasi unik yang bisa bikin smartphone kamu keliatan canggih banget bahkan kecanggihannya mengalahkan kecanggihan yang dimiliki oleh komputer.

Sekian artikel saya kali ini, silahkan share artikel ini keteman teman kamu agar mereka juga tau apa yang kamu tau. Kunjungi terus website ini agar tidak ketinggalan informasi unik lainnya yang pastinya akan selalu update artikel terbaru dan mungkin bermanfaat.
Trimakasih

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

loading...

Iklan Bawah Artikel